Seperti yang sudah saya tulis di artikel sebelumnya (BACA: Perseteruan PSSI dan KPSI Masih Akan Berlanjut) KLB PSSI yang berlangsung di Palangkaraya tidak menghasilkan penyelesaian masalah nasib sepak bola Indonesia antara PSSI dan KPSI.
Waktu yang diberikan oleh FIFA untuk menyelesaikan masalah dualisme sepak bola Indonesia sudah habis, keputusan tentang nasib Indonesia akan ditentukan Jumat, 14 Desember 2012, pada rapat Komite Eksekutif (Exco) FIFA di Tokyo, Jepang.
KPSI dan PSSI sekarang tengah melakukan aktifitasnya masing-masing seraya menunggu hasil Vonis yang akan diberikan oleh Federasi Sepak Bola FIFA. PSSI pergi bertolak ke Jepang untuk memberitahukan hasil kongres yang di laksanakan di Palangkaraya pada tanggal 10 November 2012 yang lalu. Sedangkan KPSI memilih untuk menggelar acara doa bersama pada hari ini (13 Desember 2012), Acara ini digelar di Pintu I VVIP Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Ketua KPSI, La Nyalla Mattalitti, Berharap dengan acara doa bersama ini mudah-mudahan Indonesia dapat terhindar dari sanksi yang di berikan oleh FIFA untuk sepak bola Indonesia. Karena seperti yang kita keatahui saat ini masa depan Sepak bola Indonesia sedang berada di ujung tanduk