Pernah dengarkan dengan kata-kata "Cinta Monyet"? pasti pernah donk. Cinta Monyet identik dengan cinta yang dialami pada masa-masa yang bisa dibilang masih kecil, tepatnya masih bau kencur. Pasti ada yang gak tau kan sejarah Cinta Monyet itu bagaimana kan? jadi begini ceritanya.
Dulu kala ada seorang anak yang berumur sekitar 4 tahun yang hidup di sebuah hutan belantara yang sangat lebat berdua dengan ibunya. Ia di besarkan di hutan dan hanya berteman dengan ibunya. Ia tidak memiliki teman ataupun sahabat Manusia.
Saat ia berumur 6 tahun, ia berjumpa dengan seorang gadis di tengah hutang dan wajahnya sangat cantik rupawan. Ia kenal dengan gadis itu tidak sengaja saat bermain-main dihutang dan dia tidak tau dari mana asal gadis cantik itu.
Setelah pertemuan itu mereka mulai berteman dan mulai sama-sama bermain dan bercanda bersama-sama. Saat umur keduanya sudah beranjak 8 tahun mereka sudah mulai sama-sama menyadari perasaan mereka ternyata mereka menyimpan sebuah perasaan yang dinamakan perasaan cinta.
Perasaan itu tumbuh kian membesar diantara keduanya dan hal itu tidak dapat di bendung lagi sampai akhirnya sang bocah umur 8 tahun ini memberanikan diri menyatakan cintanya kepada si gadis cantik ini.
Lalu dia mendapat jawaban yang sangat mengejutkan dari sang gadis ternyata dia adalah seorang monyet yang dikutuk oleh seorang penyihir yang jahat. Dan kutukan itu akan hilang jika dia mendapatkan cinta sejatinya.
Akhirnya, sang gadis mengungkapkan bahwa dia juga mencintai sang bocah itu. Cinta mereka ternyata sangat dalam dan suci maka kutukan penyihir itupun sirna saat itu juga. Jadilah sang bocah cinta sejati sang Monyet, Makanya namanya Cinta Monyet.
Nah, itulah sejarah cinta monyet yang saya karang ditengah malam yang dalam keadaan galau karena koneksi internet lagi galau juga.
Jadi, cerita Fiksi diatas diharapkan dapat membuat kamu merasa ditipu oleh saya. Jika ada kesamaan latar dan tempat itu karena tidak disengaja dan saya mohon maaf atas tulisan yang membingungkan ini :))